Titik ke-11 dari 100 lebih titik
MTsN 1 Bone Kabupaten Bone
Sulawesi Selatan merupakan titik ke 11
dari 100 lebih titik di Indonesia dalam kegiatan SAGUSAKU Spektakuler IGI pada
tanggal 14 Pebruari 2019. Kegiatan GELIS (Gerakan Literasi Sekolah) IGI yang
dilaksanakan di MTsN 1 Bone merupakan
kerja sama dengan KIR (Kelompok Ilmiah Remaja) MTsN 1 Bone. Kegiatan menulis yang dilakukukan di MTsN 1
Bone diikuti oleh 115 siswa/i dari
anggota KIR (kelompok Ilmiah Remaja) MTsN 1 Bone. Kepala Madrasah MTsN 1 Bone Muhammad Adam, S.Ag., MA sangat mendukung semua kegiatan yang dilakukan oleh siswa/i untuk peningkatan prestasi siswa.
Adapun rangkaian kegiatan acara
pembuakaan GELIS (Gerakan Literasi Sekolah) dimulai dengan lantunan ayat suci
Alquran oleh Dzahratis Syifa yang merupakan sekertaris KIR MTsN 1 Bone.
Kemudian disusul kata sambutan dari ketua Panitia Moch. Fakhry Arif lalu
dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala sekolah yang diwakili oleh Jabbar, S.Pd
selaku Kamad (Wakil Kepala Madrasah) MTsN 1 Bone.
Selepas acara pembukaan kegiatan
GELIS yang dilakukan di Aula Mesjid Babul Ilmi MTsN 1 Bone, istirahat sebentar
sambil menunggu VICON (Video Teleconference) lewat Webex yang rencananya akan
ada materi dari Mendikbud, Direktur SEAMEO, Kepala Perpusnas RI, Ketum IGI dan
PJ Kanal SAGUSAKU.
Walaupun jaringan kurang stabil,
kami akhirnya tersambung ke Webex lalu disambungkan ke LCD proyektor sehingga
siswa/i dan guru yang mengikuti kegiatan ini dapat menyimak kegiatan vicon. Dari
tayangan yang ditampilkan di layar proyektor, nampak paparan materi yang
disajikan oleh Direktur SEAMEO (Southeast Asian Ministers of Education
Organization) Dr. Gatot Hari Priowirjanto langsung dari Bangkok. . Peserta kegiatan GELIS menyimak
tayangan yang nampak di layar proyektor. Lalu disusul materi lainnya, walaupun
kami tidak sempat melihat keseluruhan paparan materi karena jaringan ke webex
terputus.
Selain materi daring (dalam
jaringan) lewat Video teleconference, ada juga materi luring (luar jaringan) yang
dibawakan oleh Dewi Wahyuni, S.Pd., M.Pd. Pemateri adalah salah satu guru SMP
Negeri 3 Bulukumba Sulawesi Selatan. Beliau membawakan materi KIR dalam
Literasi, Trik menulis bagi pemula dan Antologi Puisi dan cerpen. Antusias siswa/I MTsN 1 Bone dalam menulis
setelah dipandu dan dibimbing oleh pemateri, patut diajungi jempol. Ini dapat dilihat dari sekitar
10-an peserta pelatihan membacakan karya yang telah mereka buat. Sebenarnya
masih banyak peserta yang ingin membacakan karya mereka, namun terkendala oleh waktu sehingga keinginan mereka tidak terpenuhi.
Setelah kegiatan GELIS selesai,
peserta pelatihan tetap akan dibimbing oleh pemateri sampai karya-karya siswa/i MTsN 1 Bone berISBN dan dibukukan. Dari kegiatan GELIS, peserta mematok 5 buah buku antologi Puisi, 1 buku antologi cerpen, 1 antologi JOKKO (kegiatan study Tour Jogyakarta)
Watampone, 15 Pebruari 2019
No comments:
Post a Comment